BOOM ESPORTS Tim PUBGM Terbaik Indonesia, Juarai 2023 PMPL ID Spring

2023 PUBG MOBILE Pro League (PMPL) Indonesia SPRING yang digelar selama 2 pekan dari tanggal 15 Februari sampai dengan 26 Februari 2023, resmi telah berakhir. Dalam panasnya persaingan 20 tim profesional Indonesia, BOOM ESPORTS pada akhirnya dinyatakan sebagai juara dari 2023 PMPL ID SPRING dan mendapatkan tiket masuk langsung ke 2023 PUBG MOBILE Super League (PMSL) SEA Spring. Dengan dipimpin oleh BOOM Bobohoo dan mendatangkan pemain baru yaitu BOOM Keymine dan BOOM Ponbit, BOOM ESPORTS berhasil menyempurnakan gameplay mereka dan meraih gelar juara.

BOOM ESPORTS MENJUARAI 2023 PMPL ID SPRING

Selama turnamen 2023 PMPL ID SPRING yang diselenggarakan oleh VSPO dan realme selaku Official Smartphone Partner, para penonton terus disuguhkan oleh pertarungan papan atas yang menggebu. BOOM ESPORTS terus beradu dengan tim yang ada di papan

atas seperti VOIN ESPORTS dan ARF TEAM. Walaupun penampilan BOOM ESPORTS kurang memukau di minggu kedua, BOOM ESPORTS dapat memuncaki klasemen dengan poin yang sudah diakumulasi dari minggu pertama dan minggu kedua dengan total poin 336.

Pada match keempat di hari terakhir, langkah VOIN ESPORTS menuju peringkat teratas terpaksa dihentikan oleh PERSIJA EVOS dan mereka harus nyaman di posisi kedua. PERSIJA EVOS sendiripun, walaupun kurang bersinar di minggu pertama, berhasil memperoleh ritme permainan mereka kembali di minggu kedua dan harus puas di posisi ketujuh. Di lain sisi ARF TEAM yang berasal dari tim komunitas berhasil menduduki peringkat ketiga dengan total 280 poin.

OVERALL RANKINGS 2023 PMPL ID SPRING

MVP & GELAR INDIVIDU

Pemain bintang Rosemary, yang sempat mendapatkan MVP pada 2022 PMPL ID FALL, kembali mendapatkan gelar MVP lagi pada 2023 PMPL ID SPRING. Berulang kali kita menyaksikan bagaimana AE Rosemary bermain dengan sangat gemilang dan membawa dampak yang besar bagi tim Alter Ego Ares.

SEASON MOST VALUABLE PLAYER

Selain AE Rosemary, ada player lain yang sangat bersinar pada skema 2023 PMPL ID SPRING. BOOM Yummy berhasil mendapatkan dua gelar sekaligus yaitu gelar Gunslinger dan Grenade Master,PJEV Microboy mendapatkan gelar Eagle Eye, HFX Sinon mendapatkan gelar Field Medic, dan VOIN KENAN meraih gelar The Survivor.

INFORMASI PMSL

Sang juara dari 2023 PMPL ID SPRING yaitu BOOM ESPORTS berhasil melaju ke babak berikutnya, dan berlaga di 2023 PMSL SEA SPRING. 2023 PMSL SEA SPRING sendiri akan menggunakan format turnamen baru yang akan diadakan di bulan Maret, mempertemukan tim PUBG MOBILE terbaik dari seluruh penjuru Asia Tenggara.

Seperti apa format terbaru dari 2023 PMSL SEA SPRING? Dan siapa saja tim perwakilan Indonesia selain BOOM ESPORTS? Nantikan pengumuman resminya di laman resmi PUBG MOBILE!

2022 PMPL ID SPRING dipersembahkan oleh PUBG MOBILE, diselenggarakan oleh VSPO dan didukung oleh realme, Official Smartphone Partner yang menghadirkan smartphone realme 10 Pro 5G dengan layar 120Hz dan bezel tertipis di kelasnya yang menghadirkan performa game tertinggi untuk para pecinta PUBG MOBILE.

About Author

3 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *