FeLeague 1 2022 telah mengumumkan seluruh pemain dari setiap klub yang akan bertanding pada 3 September – 20 November 2022 mendatang. Terdapat setidaknya 12 tim yang dipastikan berpartisipasi demi memperebutkan hadiah uang tunai senilai 300 juta Rupiah.
Dari kedua belas tim yang tercantum, terdapat dua klub yang menghadirkan pemain asing yaitu RANS Esports dan PSIS Semarang. Kedua pemain tersebut bernama Guifera yang berhasil meraih juara Worlds dan Yos Sonneveld yang memiliki gelar Indominator dalam kancah e-Football.
Berbeda seperti musim sebelumnya, kedatangan para pemain asing tersebut tentunya akan menghadirkan warna yang baru di IFeLeague 1 2022. Lantas, bagaimana cara IFel berhasil datangkan dua player tersebut?
Putra mengatakan bahwasanya para pemain asing tersebut dapat hadir ke IFeL lantaran pasar sepakbola yang sangat besar di Indonesia.
“Fun fact, sebenernya kita datengin mereka kita ga spending duit banyak. Yang kita kasih adalah valuenya market sepakbola Indonesia. Jujur, sebenernya market Indonesia tuh gede banget sih di sepakbola. Mereka suka dan mereka sadar akan hal itu.
Ga cuma mereka berdua, sebenernya yang saya hubungin ada beberapa, tapi yang mau gabung sendiri ke kita tuh ada banyak. Ada player dari Munchen, ada player dari Irak, Jepang, itu mereka langsung contact direct ke aku untuk bisa bergabung di IFeLeague 1.
Tapi yang aku pilih memang karena slotnya juga terbatas kita gamau justru liganya ini dipenuhi sama pemain asing. Kita tetep membatasi.” Lengkap Putra Sutopo melalui wawancara bersama Esports ID.
Ketika ditanya bagaimana caranya pemain asing ini bisa bergabung ke RANS dan PSIS, Putra Sutopo menjelaskan bahwa pihak IFeL cukup berperan untuk menyalurkan para pemain tersebut ke tim yang sesuai.
“(menyalurkan) ada, karena sebenernya klub-klub ini kan mereka clueless, gak tau mana player yang bagus yang mana player yang engga. Jadi, kalau di IFeL itu sistemnya kita ngasih list sama seperti pemain bola. Siapa pemain yang available kita taruh di transfer list, mereka approach, mereka seleksi, ya begitu sih. Jadi kita list ada player luar, ada ini ini ini, klub siapa aja yang mau.
Tapi tentu dengan kedatengan mereka pemain superstar, kita tanya dulu maunya representasi tim apa, kalau kaya Yos maunya Semarang, karena dia kan orang Semarang.
Kalau Guifera itu, dia pernah request di Persija. List ini tuh kalau ga Persija, RANS, sama Persebaya, request dia. Dia mau klub yang exposurenya gede.” Tutup Putra Sutopo.
Baik Guifera dan Yos, keduanya akan segera bertanding di lapangan hijau virtual pada 3-4 September 2022 mendatang. Akan sangat seru untuk menyaksikan mereka di IFeLeague 1 2022, bahkan untuk bertemu dengan sang jawara, Rizky Faidan, dari Bali United.
Makin ngeri persaingan di Nusapay IFeLeague 1. Apakah player lokal bisa berjaya atau para pendatang bakal mengakhiri musim jadi juara?